Pilih Plugin Sejoli atau Membership Biznis Top, Yuk Kita Bandingkan!

Tidak ada kata terlambat untuk memulai suatu bisnis. Termasuk salah satunya saat anda sudah berbisnis produk digital secara konvensional dan ingin upgrade level dengan sistem Membership. Mungkin bagi anda yang sudah pernah berkecimpung di bisnis digital beberapa tahun dan belum menggunakan sistem membership, biasanya akan menyesal di kemudian hari. Karena jika kita lakukan tanpa sistem membership, kita tidak memiliki database buyer. Padahal database buyer (Buyer List) adalah harta karun yang bisa dijualin kembali dikemudian hari.

membership produk digital

Ada banyak produk untuk menajemen membership, apalagi jika kita mau cari di forum atau marketplace luar, banyak sekali tool/scriptnya. Ada satu tool membership luar yang banyak digunakan oleh pebisnis online Indonesia, salah satunya adalah aMember Pro. Harga legalnya sekitar 2 juta-an. Lumayan mahal ya ….

Namun setahun terakhir ini ada kok tool membership asli buatan anak bangsa yang mulai banyak digunakan oleh anak bangsa juga he..he… Alhaldulillah … Apa itu? Ada 2 tool membership yang cukup terkenal, yaitu Plugin WordPress Sejoli dan Membership Biznis Top. Lalu, apa beda keduanya? Bagusan mana? Nah, baiklah di artikel kali ini saya akan review antara Sejoli dan Membership Biznis Top. Review menurut pengalaman saya yang sudah menggunakan kedua tool membership tersebut.

Apa Sih Bedanya antara Sejoli dan Membership Biznis Top?

membership sejoliIni pertanyaan yang paling sering ditanyakan. Jadi gini teman-teman, Untuk Sejoli dia berupa plugin wordpress. Jadi untuk menjalankan Sejoli, kita harus install CMS WordPress. Tanpa wordpress, sejoli tidak bisa jalan. Jadi harus hati-hati jangan sampai Sejoli bentrok/crash dengan plugin lain. Pastikan anda cek sejoli lagi misal mau install plugin lain, pastikan tidak crash.

Berbeda dengan MembershipBiznis.top, dia bukan plugin, melainkan sebuah app web base atau script sendiri yang tidak membutuhkan pihak ketiga untuk menggunakannya, sehingga tidak perlu khawatir akan terjadi crash.

Plugin Sejoli Bisa Untuk Membership Produk Fisik, Sedangkan MembershipBiznis.top Hanya Produk Digital Saja

Sebelum membeli, sesuaikan kebutuhan ya teman-teman, seandainya anda jualan produk fisik dengan cara sistem membership maka jangan salah pilih, anda harus pilih Sejoli. Tetapi jika anda hanya jualan produk digital saja, kedua tool membership diatas bisa anda pilih. Tinggal lihat fitur-fitur lainnya yang dibutuhkan sesuai dengan bisnis anda. Jika anda memiliki dana pas-pasan sedangkan bisnis anda hanya menjual produk digital saja, maka kami sarankan pilih Membershipbiznistop.

Compare Harga Tool Membership Sejoli Vs Membership Biznis Top

Kalau dilihat dari segi harga, terlihat jelas bahwa Sejoli lebih mahal yaitu sekitar 499rb/tahun, sedangkan untuk tool membership biznis top dijual dengan harga 357rb/lifetime. (*Harga per artikel ini ditulis yaitu di awal bulan Juli 2020, bisa jadi saat anda artikel ini harga sudah berubah).

Jadi untuk sejoli, anda akan membayar tiap tahun jika ingin mendapatkan support dan fitur-fitur terbarunya. Sedangkan membershipbiznis tidak ada biaya langganan per tahun lagi dan jika ada update juga tidak dikenakan biaya.

Lebih Jauh Tentang Fitur Tool Membership Sejoli dan MembershipBiznis.top

Keduanya sama-sama memiliki banyak fitur yang akan membantu bisnis online anda. Kami coba menggali lebih dalam lagi apa dan seperti apa fitur-fitur yang ada. Diantar fitur-fitu yang ada adalah sebagai berikut :

Pembatasan akses produk
Kita tidak bisa meng-akses URL akses produk tertentu jika kita tidak membeli produk tersebut. Jadi untuk bisa akses, kita harus dalam posisi login dan sudah membeli produk tersebut. Fitus ini ada pada kedua tool membership diatas.

Autopilot Sistem
Dengan kedua plugin membership ini, anda bisa membuat bisnis auto pilot. Jadi misalkan ada orang yang transfer sejumlah harga produk, maka secara otomatis pembayaran bisa terkonfirmasi dan pembeli bisa langsung akses produk di member area.

Hanya saja masih memerlukan pihak ketiga untuk bisa menjalankan auto pilot tersebut. Salah satunya bisa menggunakan MOOTA dengan biaya 1.000/hari untuk satu rekening. Selain MOOTA juga bisa menggunakan layanan Duitku. Akan tetapi, untuk di Membershipbiznis.top bisa auto konfirmasi dengan menggunakan script khusus yang ditaruh di hosting, khusus bank BCA. Di membershipbiznis juga sudah support pembayaran dengan virtual akun khusus bank BNI dengan di connect kan ke ipaymu. Dan juga sudah bisa dengan sistem pembayaran di Indomaret.

Leave a Comment

Your email address will not be published.